Rendang Telur |
Rendang
telur ini biasanya digunakan untuk menyambut hari-hari besar seperti
lebaran atau ketika kita mengadakan syukuran dirumah. Selain rasanya
yang pedas dan enak, telur juga memiliki banyak manfaat yang bagus
untuk tubuh. Anda dapat menggunakan telur ayam untuk membuatnya.
Ketika masuk bulan ramadhan, makanan ini sangat cocok untuk menu buka
puasa dan sahur. Pasalnya mengkonsumsi rendang telur dapat membuat
perut kita cepat kenyang sehingga tahan untuk berpuasa selama hampir
13 jam. Berikut ini cara membuat rendang telur tersebut.
Resep
Membuat Rendang Telur Enak dan Mudah
Bahan
Yang Digunakan :
- Telur ayam ½ kg
- Air 1 liter (untuk merebus telur)
- Santan 400 ml liter
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa sesuai selera ½ sdt royco ayam
- Daun salam 2 lmbr
- Serai 2 btng
- Kecap manis 1 sdm
- Gula merah 1 sdt
- Daun kunyit secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Bahan
Bumbu Rendang Telur :
- Jahe 1 cm
- Lengkuas 2 cm
- Ketumbar 1 sdm
- Cabe merah besar 8 buah
- Bawang putih 5 siung
- Bawang merah 6 siung
- Kemiri 5 butir
Cara
Membuat Rendang Telur :
1.
Rebut telur terlebih dahulu menggunakan air 1 liter hingga matang,
jika sudah kemudian kupas hingga tidak ada kulit pada telur.
2.
Panaskan minyak untuk menumis seluruh bahan bumbu halus, jika bumbu
sudah keluar aroma wangi masukkan serai dan daun salam, aduk hingga
rata.
3.
Selanjutnya masukkan pula santan dan beri sedikit penyedap rasa dan
garam lalu aduk kembali.
4.
Tambahkan gula merah dan kecap manis, aduk hingga kecap tercampur
baru kemudian anda masukkan telur, tunggu hingga kuah sedikit
mengental. Kemudian angkat.
5.
Rendang telur siap disajikan bersama nasi putih panas.
Yuk kita makan... Ini cara menggemukan badan paling efektif lho.. hehe
Yuk kita makan... Ini cara menggemukan badan paling efektif lho.. hehe
Tidak ada komentar:
Posting Komentar